RajaKomen
Tips Mudah Main Game 8 Ball Pool

Tips Mudah Main Game 8 Ball Pool

17 Jan 2025
391x
Ditulis oleh : Gandiwa Strike

Bermain 8 Ball Pool pada dasarnya kurang lebih sama dengan bermain billiard di dunia nyata. Tidak akan sulit untuk bermain game ini seperti bermain di meja billiard sesungguhnya. Kesalahan kecil seperti miss cue, yang biasanya terjadi ketika orang lupa meletakkan kapur di ujung stick, tidak akan terjadi di sini.

Kamu tidak akan menemukan meja yang tidak rata, cushion yang rusak, atau stick yang bengkok di sini. Namun, ada beberapa aspek game yang tidak ada dalam billiard nyata.

Berikut tipsnya agar kamu tidak salah langkah :

1. Pilihlah Meja Secara Bijak

Dalam game ini, meja berfungsi sebagai tingkatan level. Ketika kamu mulai bermain, ada beberapa meja yang dapat kamu pilih. Memulai harus dari meja yang paling kiri atau level yang paling mudah.

Tabung sebanyak mungkin hingga kamu dapat membeli stik yang lebih baik. Jika kamu sudah memiliki stik yang lebih baik, kamu dapat pergi ke level yang lebih tinggi.

2. Buka Game Setiap Hari            

Meskipun kamu sibuk sepanjang hari, ambil sedikit waktu untuk membuka game ini. Karena setiap hari kamu akan memiliki kesempatan gratis untuk mengikuti "Spin and Win", yang menawarkan hadiah menarik seperti koin, uang, atau kotak misteri yang mengandung potongan stick yang menarik!

Kamu pasti dapat melakukan lebih banyak "Spin and Win" dengan uang sungguhan. Namun, ini adalah metode termudah untuk mengumpulkan koin dan uang tunai tanpa harus bermain game.

3. Beli Stick yang Lebih Baik

Jika kamu ingin menjadi lebih baik, kamu harus membeli stick yang bagus. Beberapa stick yang bagus dapat dibeli dengan koin, dan semakin tinggi levelmu, semakin banyak stick yang dapat kamu beli.

Pasti ada juga stick-stick unik yang hanya dapat diperoleh melalui metode tertentu. Stick yang bagus biasanya meningkatkan kekuatan tembakan, arah kekeran, kendali terhadap bola putih, dan durasi tembakan.

4. Belajar Menggunakan Efek

Efek disini mengacu pada bagian bola putih yang hendak kita sodok. Efek ini dapat kita atur dengan menekan ikon bola putih disisi kanan atas. Misal jika kamu memukul bagian atas akan terjadi efek follow (bola putih akan memaksa meluncur kedepan mengikuti bola yang disasar), begitu pula sebaliknya jika bagian bawah yang dipukul, akan terjadi efek backspin.

Memang perlu latihan khusus dalam menggunakan efek ini. Tetapi semakin lama kamu bermain, kamu akan semakin mengerti pentingnya efek ini.

5. Menembak dengan Cepat

Berbeda dengan billiard sungguhan, dalam game ini kamu punya batas waktu untuk mengeksekusi sebuah tembakan. Jika kamu terlalu lama mengatur, maka ketika waktu habis, AI akan melepaskan tembakan secara otomatis. Hal ini tentu tidak kita inginkan. Maka dari itu kamu harus belajar berpikir dan mengeker bola dengan cepat.

6. Perpanjang Kekeranmu

Pada stick yang bagus biasanya arah kekeranmu akan semakin panjang, sehingga memudahkanmu saat menembak. Jika kamu belum punya stick bagus, kamu bisa memakai alat bantu seperti penggaris atau benda lain yang lurus. Tentu ini cukup merepotkan, kamu mesti cukup sigap mengukur dan melepas tembakan sebelum kehabisan waktu.

Top up 8 Ball Pool di Tentopup adalah salah satu cara yang dapat digunakan untuk membeli mata uang dalam game, seperti coins atau cash, untuk meningkatkan pengalaman bermain di dalam game 8 Ball Pool Indonesia. Tentopup adalah salah satu platform atau penyedia layanan yang memungkinkan pemain untuk melakukan top up atau pembelian item dalam game melalui sistem yang aman dan mudah.

Berita Terkait
Baca Juga:
pesanten Al Masoem Bandung

PPDB 2025: Boarding School Terbaik di Bandung dengan Program Kualitas Internasional

Pendidikan      

26 Agu 2024 | 137


Sekolah asrama atau boarding school merupakan pilihan populer bagi orangtua yang menginginkan pendidikan terbaik untuk anak-anak mereka. Di Bandung, terdapat beragam sekolah asrama yang ...

Kenali dan Waspadai Diabetes mulai Menyerang Anak Anda

Kenali dan Waspadai Diabetes mulai Menyerang Anak Anda

Kesehatan      

16 Nov 2018 | 2191


JempolMedia - Penyakit Diabetes Mellitus atau penyakit Gula dari tahun ke tahun semakin meningkat penderitanya. Awanya penyakit ini menyerang penderita di usia 40 tahun ketas, namun seiring ...

Strategi Marketing FOMO Memanipulasi Rasa Takut Konsumen

Strategi Marketing FOMO Memanipulasi Rasa Takut Konsumen

Tips      

22 Jul 2024 | 149


FOMO, atau Fear of Missing Out, merupakan strategi pemasaran yang telah lama digunakan untuk memanipulasi emosi konsumen. Strategi FOMO ini memanfaatkan rasa takut akan kehilangan ...

Apa Bahasa Inggris IPS: Tips Menggunakan Istilah IPS dalam Pembelajaran Bahasa Inggris

Apa Bahasa Inggris IPS: Tips Menggunakan Istilah IPS dalam Pembelajaran Bahasa Inggris

Pendidikan      

11 Maret 2025 | 20


Bahasa Inggris IPS atau Ilmu Pengetahuan Sosial adalah salah satu materi penting yang akrab bagi siswa di Indonesia. Namun, sebagai bahasa asing, istilah dalam IPS seringkali menjadi ...

Ide Berbagai Bisnis Menguntungkan Dan Berkah Di Bulan Ramadhan

Ide Berbagai Bisnis Menguntungkan Dan Berkah Di Bulan Ramadhan

Kuliner      

10 Feb 2022 | 1098


Sebutan bulan puasa sebagai bulan yang penuh berkah bukanlah hanya sekedar kata-kata semata. Selain nikmatnya ibadah yang terus bertambah juga pahala yang dihasilkan terus berlipat ganda, ...

Google

Pentingnya Strategi Tes Skolastik dalam Seleksi Masuk Universitas

Pendidikan      

11 Maret 2025 | 9


Dalam dunia pendidikan, terutama di Indonesia, tes skolastik menjadi salah satu tonggak penting yang menentukan nasib calon mahasiswa. Seleksi masuk universitas melalui tes ini sering kali ...

Copyright © JempolMedia.com 2018 - All rights reserved